MERCUSUAR, Jakarta– Bulan purnama di bulan Maret, yang oleh orang-orang di Amerika Serikat dikenal sebagai Worm Moon, akan menghadirkan fenomena langit yang unik: gerhana bulan total. Pada dini hari tanggal 14 Maret waktu setempat, bulan akan berubah menjadi warna merah tua yang dramatis.
Gerhana bulan total ini bertepatan dengan peralihan musim di belahan Bumi utara, saat siang hari semakin panjang menjelang ekuinoks musim semi pada 20 Maret. Sepanjang bulan ini, para pengamat langit juga dapat menikmati pemandangan Jupiter dan Mars di malam hari, serta bintang terang seperti Orion dan Capella.
Selain itu, Venus dan Merkurius akan bertransisi dari terlihat di malam hari menjadi terlihat di pagi hari, sementara bintang seperti Spica, Regulus, dan Pollux akan tampak berdansa bersama bulan.
Worm Moon akan terjadi pada Jumat, 14 Maret, pukul 02:55 pagi EDT (Eastern Daylight Time), selisih 12 jam dari waktu Indonesia bagian barat. Namun, bulan akan tampak penuh mulai Rabu malam hingga Sabtu pagi.
Yang membuatnya lebih istimewa adalah adanya gerhana bulan total. Gerhana ini terjadi ketika bulan bergerak berlawanan dengan matahari dalam orbitnya dan melewati bayangan bumi.
Prosesnya akan dimulai pada Kamis malam, 13 Maret, pukul 11:57 malam EDT (atau Jumat 11.57 WIB), saat bulan memasuki bayangan parsial bumi (penumbra). Namun, perubahan cahaya tidak akan terlalu terlihat sampai bulan memasuki bayangan penuh (umbra) pada pukul 01:09 pagi EDT (atau pukul 13.09 WIB), Jumat, 14 Maret.
Ketika bayangan bumi sepenuhnya menutupi bulan pada pukul 02:26 pagi, gerhana total akan berlangsung selama sekitar 65 menit. Puncak gerhana akan terjadi pada pukul 02:59 pagi dan berakhir pada pukul 03:31 pagi Eastern Time.
Meskipun berada dalam bayangan bumi, bulan tidak akan menghilang, melainkan berubah menjadi warna merah tua atau kecokelatan karena pembiasan cahaya matahari melalui atmosfer bumi. Fenomena ini sering disebut sebagai Blood Moon atau bulan merah darah.
Setelah pukul 03:31 pagi, bulan perlahan akan keluar dari bayangan bumi dan sepenuhnya terbebas dari bayangan penuh pada pukul 04:48 pagi. Gerhana akan berakhir sepenuhnya saat bulan keluar dari bayangan parsial pada pukul 06:00 pagi.
Blood Moon, Fenomena Bulan Purnama Menjadi Merah Karena Gerhana Terjadi Hari Ini
