Shin Tae-yong Akan Pulang ke Korea Selatan pada 26 Januari

Jeong Seok Seo Jeje dan Shin Tae yong di sesi latihan Timnas Indonesia senior di di Lapangan A Senayan Jakarta pada 9 Oktober 2023

Jakarta, Mercusuar.co – Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dijadwalkan kembali ke Korea Selatan pada 26 Januari 2025. Informasi ini disampaikan oleh Jeong Seok-seo, yang akrab disapa Jeje, penerjemah Shin selama berada di Indonesia.

“Coach Shin Tae-yong akan pulang ke Korea Selatan, kampung halamannya, pada 26 Januari 2025 pukul 21.50 dengan pesawat Korean Air,” ungkap Jeje melalui akun media sosialnya. Ia juga menambahkan ucapan terima kasih atas dedikasi Shin selama ini.

Bacaan Lainnya

Shin Tae-yong resmi berhenti sebagai pelatih Timnas Indonesia sejak awal Januari 2025, setelah PSSI memutuskan untuk mengakhiri kerjasama dengannya. PSSI menjelaskan bahwa keputusan ini diambil sebagai bagian dari upaya meningkatkan performa tim nasional.

Dalam keterangannya, Shin mengungkapkan bahwa ia telah menerima banyak tawaran untuk melatih klub atau tim nasional dari negara lain. Namun, ia belum mengambil keputusan terkait tawaran tersebut.

“Ada beberapa tawaran, tetapi masih ada urusan yang harus saya selesaikan. Jadi untuk sementara, saya akan beristirahat sambil memikirkan langkah selanjutnya,” tutur Shin. Meski demikian, ia enggan mengungkapkan negara atau klub mana saja yang menginginkannya.

Selain itu, Shin juga mengklarifikasi bahwa hingga saat ini ia belum menerima tawaran untuk bermain film atau berakting lagi di layar lebar.

Di Indonesia, Shin Tae-yong meninggalkan warisan berupa STY Foundation, yang fokus pada pembinaan anak-anak usia dini di bidang sepak bola. Hal ini menunjukkan komitmennya untuk tetap mendukung perkembangan sepak bola di Indonesia, meskipun ia tidak lagi menjabat sebagai pelatih Timnas.

“Walaupun saya sudah tidak menjadi pelatih Timnas, saya sangat berterima kasih kepada masyarakat Indonesia yang mencintai sepak bola. Tinggal di Indonesia adalah pengalaman yang luar biasa bagi saya,” ujar Shin kepada wartawan pada Minggu (19/1).

Ia juga menyampaikan harapannya agar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, serta pelatih baru dan para pemain dapat membawa Indonesia meraih sukses di ajang sepak bola dunia. “Saya berharap tim ini bisa melangkah ke Piala Dunia,” tambahnya.

Shin Tae-yong dipecat PSSI sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Senin (6/1/2025). Meski demikian, ia berharap hasil kerja kerasnya selama hampir lima tahun terakhir dapat diteruskan oleh Patrick Kluivert, pelatih baru yang ditunjuk PSSI. (pan).

Pos terkait