Viral !! Ballon Culture Festival 2024 Icon dari Kabupaten Wonosobo

IMG 20240421 WA0012

MERCUSUAR.CO, WONOSOBOBallon Culture Festival 2024 (BCF) telah dilaksanakan di Alun-Alun Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. BCF ini di selenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan juga Pemkab Wonosobo. Ada 53 peserta balon yang mengikuti BCF ini, dari 53 peserta tersebut merupakan peserta pilihan dari Festival BCF sebelumnya.

Pada Pukul 06.45 WIB, Jumat (21/4) acara BCF ini di buka oleh Bupati Wonosobo dan juga Direktur Umum Airnav Indonesia. Dalam pidatonya Bupati Afif mengapresiasi terkait BCF 2024 ini ” Saya Berharap Ballon Culture Festival ini menjadi salah satu icon di Kabupaten Wonosobo yang dapat dikenal oleh para pengunjung ” Ujarnya.

Bacaan Lainnya

Selain itu Agus Wibowo selaku Kepala Dinas Pariwisata Wonosobo mengakatakan ” Ballon Culture Festival 2024 ini merupakan bagian dari Festival Mudik Lebaran 2024, yang mengusung icon – icon di Kabupaten Wonosobo ” imbuhnya.

Para peserta BCF juga harus mengikuti peraturan berlaku yang sudah diberikan oleh Dinas Pariwisata, yaitu balon harus diikat minimal dengan tiga tali pengikat, balon tidak boleh menggunakan sumbu, dan tinggi penerbangan balon harus 300m.

Pada festival ini para peserta menampilkan balon dengan motif yang unik, selain motif yang unik ada juga berbagai ukuran yang di tampilkan oleh para peserta, untuk pembuatan balon yang berukuran kecil di butuhkan waktu sekitar 25 hari dengan di bantu 8-10 orang, sedangkan untuk balon yang berukuran besar membutuhkan waktu sekitar 1 bulan dengan di bantu 10-15 orang.

BCF ini di selenggarakan secara gratis. Dinas Pariwisata dan Pemkab Wonosobo bekerja sama dengan Event Organizer menyewakan stand untuk UMKM yang akan berjualan di sekitar Alun-Alun Wonosobo. Dikenakan biaya Rp. 400.000,- per harinya. Pengunjung juga dapat menikmati jajanan yang ada sembari menikmati balon yang mengudara.

Suasana di Alun-Alun Wonosobo ramai di penuhi para pengunjung lokal maupun luar Daerah, walaupun di sekitar Alun-Alun macet panjang tetapi para pengunjung tetap antusias untuk mengikuti Ballon Culture Festival 2024 ini.(Genasugito)

Pos terkait