Polres Pekalongan Kota Berhasil Ungkap Penggelapan Motor di Bina Griya

IMG 20230130 WA0065

Mercusuar.co, Pekalongan – Polres Pekalongan Kota Polda Jateng menggelar konferensi pres kasus penggelapan, yang dipimpin oleh Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., didampingi Kasatreskrim Polres Pekalongan Kota AKP Sumaryono, SH.,MH., di serambi Mapolres Pekalongan Kota, Senin (30/1/2023).

Jumat (6/1/2023) sekira pukul 19.30 WIB, saat berada di warnet Jl. Asem Binatur No. 02 Binagriya Kelurahan Medono Kecamatan Pekalongan Barat, sepeda motor korban AMS (26) dipinjam oleh tersangka MA (41) warga Kelurahan Banyurip Kecamatan Pekalongan Selatan Kota Pekalongan, dengan alasan untuk pulang.

Bacaan Lainnya

Setelah ditunggu 1×24 jam sepeda motor tersebut belum dikembalikan. Kemudian korban melapor kejadian tersebut ke kantor Kepolisian Polres Pekalongan Kota.

Selasa (17/1/2023) Unit Resmob Polres Pekalongan Kota  berhasil mengamankan tersangka beserta barang bukti, di depan mushola Kelurahan Pringlangu. Selanjutnya tersangka dibawa ke Mako SatReskrim Polres Pekalongan Kota guna penyidikan lebih lanjut.(ike)

Pos terkait