Peringati HUT ke 79 TNI, Kodim 0702/ Purbalingga Gelar Bazar UMKM dan Pameran Alustista

WhatsApp Image 2024 10 27 at 18.33.50 2c69fb67

PURBALINGGA , Mercusuar.co – Peringatan HUT TNI Ke — 79 tingkat Kabupaten Purbalingga, Kodim 0702/Purbalingga menggelar Bazar UMKM dan Peken Purbalingga serta Pameran Alutsista di Markas Kodim 0702/Purbalingga, Jl. Letjen S. Parman Kelurahan Bancar, Purbalingga, Sabtu (26/10/2024). Kegiatan tersebut diprakasai oleh Kodim 0702 bekerja sama dengan Yonif 406/Candra Kirana, Lanud Jenderal Besar Soedirman, dan Polres Purbalingga.

Dalam Bazar dan Peken Purbalingga tersebut digelar produk-produk UMKM, yakni menampilkan beraneka corak dan warna serta desain batik karya Tin Batik (Mangunegara-Mrebet) dan batik karya perajin yang tergabung di Wastralingga. Kemudian ada gelar produk kain ecoprint karya Asti dari Mbabar Godong (Bajong-Bukateja), dan berbagai kerajinan craft, rajut dan sulam dari Purbalingga Art Corner (PACon).

Di sela sela bazar juga digelar fashion show batik dari Tien Batik Mangunegara Mrebet Purbalingga dan Wastra Lingga. Kemudian fashion show busana ecoprint karya Asti dari Mbabar Godong, Desa Bajong, Kecamatan Bukateja. Dilanjutkan dengan Bincang UMKM yang dihadiri oleh Sekdin Koprasi dan UMKM Kabupaten Purbalingga, Adi Purwanto.

Pada stand Peken Purbalingga diperkenalkan Lokal Market, Experience & Performance, Purbalingga Showcase Makers, Purbalingga Idea Connection, Discovery Purbalingga dan Bring Your Own Purbalingga, serta kuliner dari pelaku UMKM, kuliner dari UMKM Lanud JB Soedirman dan Polres Purbalingga.

Di stand Alutsista dipamerkan beberapa senjata ringan, senjata bantuan, kendaraan taktis UTV milik TNI, dan drone. Sedangkan stand Polres Purbalingga menampilkan pengenalan rambu rambu lalu lintas dan keamanan berkendara.

Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Untung Iswahyudi mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh Jajaran TNI di kabupaten Purbalingga. Menurutnya, dengan menggerakkan UMKM Purbalingga di Kodim 0702/Purbalingga, Bazar UMKM di luar expetasinya, pengunjung yang datang mencapai puluhan ribu.

“Ini adalah bukti antusiasme masyarakat, prediksi 250 orang pengunjung yang hadir, ternyata bisa lebih dari 10.000 orang,” katanya.

Letkol Inf Untung Iswahyudi menyampaikan, keberadaan UMKM merupakan kunci dari perekonomian yang dapat menciptakan lapangan kerja dan bisa menggerakkan perekonomian lokal. Pihaknya juga mengapresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan tersebut.

Ia juga berharap melalui kegiatan tersebut menjadi awal kebangkitan ekonomi lokal serta memberikan dampak positif kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Purbalingga.

“Terima kasih berkat kolaborasi seluruh pihak, ini bukti Kodim Purbalingga mensuport UMKM di Purbalingga sebagai upaya kebangkitan ekonomi lokal,” tuturnya.

Sementara itu, menurut perajin batik dari Tin Batik Mangunegara, Titin Wahyuningsih mengatakan kegiatan bazar yang digelar Kodim 0702 be dampak positif terhadap perkembangan UMKM di kabupaten Purbalingga. Menurutnya, kolaborasi antara aparat dan pelaku UMKM membuat hubungan masyarakat dengan aparat menjadi lebih dekat.

“Menurut saya ini keren. Bisa untuk lebih memperkenalkan produk UMKM lebih luas. Apa lagi kolaborasi antara UMKM dengan aparat di Purbalingga jadi terlihat lewih akrab antara aparat dengan rakyat,” ungkapnya.

Ia berharap, kegiatan tersebut bisa dilakukan kembali dan lebih meriah lagi. Menurutnya, kegiatan tersebut juga tidak saja diadakan oleh pihak kodim 0702/ Purbalingga, tapi juga pihak terkait yang lain.

“Ke depan, semoga lebih meriah lagi.
Kodim sudah mengawali, semoga Polres, Lanud maupun Batalyon akan membuat acara acara yang melibatkan UMKM,” ujarnya.(Angga)

Pos terkait