Nasib Apes Mustakoh Tenggelam di Embung Jomblang, Setelah Selamatkan Orang Terpeleset

IMG 20230601 WA0082

Mercusuar.co, Blora – Nasib naas menimpa Mustakoh (34) laki-laki paruh baya yang tenggelam di embung Jomblang Desa Sonokidul Kecamatan Kunduran, saat menyelamatkan seorang remaja yang terpeleset di embung Jomblang, Kamis (1/6/2023).

Mustakoh warga Desa Botoreco RT 04/ RW 02 Kecamatan Kunduran Kabupaten Blora, pada pukul 17.30 WIB, berhasil di evakuasi tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia.

Bacaan Lainnya

Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto menceritakan kronologi kejadian, Kamis (1/6/2023) sekitar pukul 14.00 WIB, seorang pemuda bernama Septa (14) sedang mancing di embung Jomblang terpeleset lalu teriak minta tolong. Kejadian tersebut diketahui Mustakoh (34) dan langsung memberikan pertolongan. Tapi naas yang ditolong selamat namun Mustakoh akhirnya tenggelam.

Dengan kejadian tersebut, Kepala Kantor SAR Semarang memerintahkan Koordinator Basarnas Unit Siaga Rembang Nur Zain memberangkatkan 1 tim rescue untuk melaksanakan Pencarian dan Pertolongan disertai alut SAR air.

Upaya pencarian tim SAR gabungan dengan metode penyelaman manual dan dengan memasang jaring di sekitar lokasi kejadian.

“Kedalaman embung Jomblang sekitar 2 meter lebar sekitar 10 meter, korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa kerumah duka,” ujarnya.

“Terima kasih atas pelaksanaan operasinya dengan ditemukannya korban maka operasi SAR dinyatakan selesai tim yang terlibat kembali kesatuannya masing-masing,” pungkasnya.(djs)

IMG 20230601 193817 1

Pos terkait