Bupati Dico, Aplikasi Kendal Karier Sebagai Inovasi Pemkab Turunkan Angka Pengangguran

WhatsApp Image 2022 04 04 at 15.53.28

MERCUSUAR.CO, Kendal – Bupati Kendal Dico M. Ganinduto mengatakan, saat ini Pemerintah Kabupaten Kendal, sedang melakukan pengembangan pada aplikasi Kendal Karier. Sebagai inovasi dari Pemerintah yang akan terintegrasi hingga tingkat desa.

“Saat ini terdapat aplikasi Kendal Karier yang sedang dalam tahap penyempurnaan dari pihak Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja, aplikasi ini akan terintegrasi hingga desa, dusun bahkan RT. Intinya aplikasi ini akan memberikan gambaran tentang pemetaan lapangan pekerjaan yang ada di Kabupaten Kendal, termasuk menjadi benefit dari segi pelaku usaha dan pemerintah,” ujar Bupati Dico.

Hal tersebut disampaikannya saat mengikuti Rapat Koordinasi Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka di Pendopo Tumenggung Bahurekso, yang diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Kendal, Senin (04/04).

Lebih lanjut Bupati Kendal menjelaskan, jika Pemerintah Daerah telah melakukan kerja sama dengan Kementerian Perindustrian dalam pemberian pelatihan kerja. Dengan adanya hal tersebut apa yang menjadi kebutuhan dari pelaku usaha dapat terpenuhi.

Adapun peran dan tanggung jawab dari masing – masing pihak dalam penggunaan Aplikasi Kendal Karier, diantaranya peran Pemkab Kendal adalah menyediakan data pencari kerja, menerima data kebutuhan tenaga kerja dan pelatihan dari pelaku usaha, melaksanakan pelatihan, dan menyalurkan calon tenaga kerja pasca pelatihan.

Sedangkan peran dari pelaku usaha atas penggunaan aplikasi Kendal Karier adalah menyampaikan data kebutuhan tenaga kerja dan kebutuhan pelatihan calon tenaga kerja melalui aplikasi, menyeleksi calon tenaga kerja melalui “Kendal Karier”, menerima calon tenaga kerja kompeten pasca pelatihan, dan melaporkan penempatan tenaga kerja kepada Pemkab Kendal.

Pada tahun 2022 Bupati menargetkan kurang lebih 40.000 tenaga kerja dapat terserap baik dari sektor industri yang terdapat di dalam Kawasan maupun di luar kawasan. Untuk Rakor yang dilaksanakan saat ini diikuti 70 pengusaha menengah keatas yang berada diluar kawasan industri Kendal.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Cicik Sulastri mengatakan, bahwa perlu adanya penurunan angka pengangguran terbuka di Kabupaten Kendal, data yang diterima bahwa jumlah lapangan pekerjaan tidak sebanding dengan jumlah pengangguran.

“Tahun 2020 berkisar 31.600 orang kemudian meningkat menjadi 40.000 orang menganggur pada tahun 2021, tentunya lapangan pekerjaan saat ini tidak sebanding dengan jumlah pengangguran. Hal ini juga yang menyebabkan tingginya angka pengangguran,” jelas Cicik Sulastri.(dj)

Pos terkait