100 Wanita Berkebaya Puncaki Gunung Kembang, Memeriahkan Hari Kartini

Beberapa Wanita berfoto di puncak gunung perayaan hari kartini
Beberapa Wanita berfoto di puncak gunung perayaan hari kartini

MERCUSUAR.CO, WONOSOBO – Pada Minggu (21/4), sebanyak 100 wanita melakukan pendakian di Gunung Kembang jalur via Blembem, Kabupaten Wonosobo, dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Kartini.

Acara ini merupakan bagian dari Eiger Women Adventure Camp (WAC), sebuah event tahunan yang mengajak perempuan mengenal kegiatan di alam bebas melalui camping dan pendakian.

Bacaan Lainnya

WAC berlangsung selama 4 hari 3 malam dengan berbagai kegiatan seperti sharing session, pembelajaran teori, dan simulasi lapangan. Puncak acara adalah upacara bersama dan perayaan Hari Kartini dengan mengenakan kebaya di puncak Gunung Kembang.

Galih Donikara, Eiger Adventure Service Team Advisor, menyatakan bahwa peserta WAC 2024 adalah anak muda usia 18 hingga 25 tahun yang tertarik untuk berkegiatan di alam bebas, menciptakan kesempatan emansipasi bagi perempuan Indonesia.

Di sisi lain, Iwan Koncer, pengelola Basecamp Gunung Kembang via Blembem, menjelaskan bahwa gunung ini terkenal sebagai gunung terbersih di Indonesia karena menerapkan sistem preventif dengan pendekatan personal, termasuk mengurangi sampah pendaki.

” Saya menertibkan para pendaki untuk pemeriksaan barang, mengganti kemasan plastik ke toples yang sudah kita sediakan. Tujuanya agar sampah seperti plastik dan kertas tidak terbawa sampai di gunung. ”

Eiger Women Adventure Camp 2024 menjadi kesempatan bagi Eiger untuk berbagi pengalaman tentang manajemen sampah di Gunung Kembang, sambil memberikan wawasan dan pengetahuan tentang kegiatan di alam terbuka.(Gen)

Pos terkait