Ribuan Pelajar dan ASN Ikuti Jalan Sehat Dalam Hari Jadi Ke-177 Kabupaten Boyolali

IMG 20240620 WA0012 scaled

Mercusuar.co, Boyolali – Memperingati Hari Jadi ke 177 Pemkab Boyolali menggelar jalan sehat yang diikuti ribuan pelajar dan ASN, Rabu (19/06/2024). Jalan sehat tersebut mengambil start dan finish di halaman Kantor Bupati dengan menempuh jarak 3,3 Km.

Ditemui disela jalan sehat, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Boyolali, Budi Prasetyaningsih menjelaskan jalan sehat ini merupakan rangkaian acara Hari JadiBoyolali ke 177. Dalam jalan sehat kali ini diikuti sekitar 10ribu pelajar SMP/MTs, SMA/MA/SMK dan ASN di Kabupaten Boyolali.

“Rutenya dari depan halaman Kantor Bupati Boyolali ke selatan lalu ke timur lalu ke utara sampai Boulevard Soekarno kemudian berbelok ke kiri,sampai di SMP Negeri 2 Boyolali belok kiri, menuju Kompleks Perkantoran dan finis di Kantor Bupati Boyolali lagi,” katanya.

Budi Prasetyaningsih menambahkan dalam jalan sehat ini juga dibagikan doorprize yang merupakan kerjasama Pemkab Boyolali, BUMD dan beberapa perusahaan.

“Hadiahnya ada 27. Hadiah utama ada 3 unit sepeda motor, kolaborasi Pemerintah Kabupaten Boyolali dengan BUMD beberapa perusahaan,” jelasnya.

Sementara itu,Bupati Said mengungkapkan bahwa jalan sehat ini merupakan ajang silaturahmi antar warga serta menyehatkan masyarakat Kabupaten Boyolali.

“Maka tentunya langkah kebersamaan ini harus terus kita dorong dan terus kita tingkatkan sehingga semangat kita untuk melangkah bersama, menata bersama, penuh totalitas yang terus kita dorong dapat kita hadirkan sehingga upaya percepatan penurunan kemiskinan dapat kita jalankan di masa masa mendatang,” katanya. (fen)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pos terkait