Lepas Jonathan, PSIS Datangkan Ryo Fujii

WEB RYO FUJII 1

Mercusuar.co, Semarang – Setelah melepas gelandang produktif Jonathan Catillana, manajemen PSIS Semarang resmi mengontrak Ryo Fujii.

“Berdasarkan pengamatan dari tim pelatih dan tim analisa, Ryo Fujii masuk ke dalam yang direkomendasikan untuk dikontrak setelah menjalani satu bulan trial. Hal ini juga berdasarkan kebutuhan tim di lini tengah untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 musim ini,” terang CEO PSIS, Yoyok Sukawi, Jumat (13/1/2023).

Bacaan Lainnya

Ryo Fujii, pemain berkebangsaan Jepang, kelahiran 7 Agustus 1996 yang bermain di gelandang itu, diharapkan dapat membuat lini tengah tim Mahesa Jenar lebih kuat dan bervariatif.

Sebelum dikontrak, Ryo Fujii telah melaksanakan satu bulan trial bersama tim PSIS.

Ryo Fujii sendiri sebelum memperkuat PSIS pernah bergabung di Akademi LA Galaxy kemudian Nykoping di Swedia.

Setelah berpetualang di Benua Amerika dan Eropa, Ryo Fujii lantas berlabuh di Filipina dengan memperkuat Global FC dan Kaya FC Iloilo.

Saat memperkuat Kaya FC Iloilo, ia sempat merasakan atmosfer Liga Champion Asia dengan 6 penampilan serta 1 assist dan di ajang AFC Cup tahun 2022 kemarin Ryo Fujii mencatatkan 3 penampilan dan dua assist.(dj)

Pos terkait