Kenalkan Ibadah Haji Sejak Dini, SD Baitussalam Prambanan Gelar Manasik Haji

20240620 090327 scaled

Mercusuar.co, Sleman – Mengenalkan proses ibadah haji sejak dini perlu dilakukan, seperti yang dilakukan SDIT Baitussalam Prambanan Sleman. Mengambil momen bulan Dzulhijah, SDIT Baitussalam Prambanan menggelar manasik haji di lingkungan sekolah pada Kamis (20/6/2024).

Menurut Kepala Sekolah SDIT Baitussalam Prambanan Ustadz Jawaldi kegiatan ini bertujuan mengenalkan proses ibadah haji seperti Sai,Thawaf, Melempar Jumroh dan Mabit di Mina. Pelaksanaan manasik haji dibuat semirip mungkin seperti adanya Ka’bah.

“Manasik haji ini sebagai media pembelajaran dan juga mengenalkan proses ibadah haji mulai dari awal hingga akhir,” kata Ustadz Jawaldi.

Ustadz Jawaldi menambahkan dengan manasik haji ini diharapkan anak-anak mempunyai cita-cita untuk melaksanakan rukun Islam yang ke 5.

“Berhaji itu wajib bagi umat Islam, diharapkan anak-anak mempunyai keinginan bahwa saya Islam maka saya harus berhaji,” tambah Ust Jawaldi.

Meski cuaca panas, anak-anak begitu semangat mengikuti rangkaian manasik haji. Seperti yang dikatakan salah seorang Santri SDIT Baitussalam, Azalea. Azalea mengaku senang mengikuti seluruh rangkaian manasik haji, karena bisa tau tata cara ibadah haji meski hanya lewat latihan.

“Senang tapi sayangnya panas,” kata Safa.

Tak hanya diikuti santri SDIT Baitussalam saja, agenda 2 tahunan ini juga diikuti seluruh santri di lingkungan Pondok Pesantren Modern Baitussalam Prambanan mulai dari tingkat PAUD hingga SMA dengan jumlah seluruhnya hampir 2500 santri. (fen)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pos terkait