MERCUSUAR.CO, Sukoharjo – Pegiat Sosial Community (PSC) bersama Favehotel Solobaru dan Manahan kembali menggelar Tajil On The Road di bundaran Solobaru Grogol Sukoharjo pada Rabu (3/4/2024) sore. Turut dalam kegiatan ini Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit dan Dandim 0726 Sukoharjo Letkol . Czi. Slamet Riyadi.
Koordinator kegiatan Khuswatus Solikin mengatakan Tajil On The Road ini sudah menjadi agenda rutin yang digelar setiap tahun di bulan Ramadhan yang diikuti berbagai kalangan dan komunitas. Ditahun ini pihaknya menyediakan lebih dari 3000 tajil yang dibagikan kepada warga atau pemudik yang melintas di area bundaran Solobaru.
“ Ditahun ini kami sebenarnya menyediakan 2500 paket takjil namun ada tambahan dari Kapolres Sukoharjo daj Dandim 0726 Sukoharjo serta partisipasi warga sehingga jumlah takjil yang kami bagikan lebih dari 3000 paket,” kata Khuswatus Solikin.
Letkol Czi. Slamet Riyadi menyampaikan selain di kawasan Solobaru pembagian takjil juga dilakukan di tiap kecamatan oleh personel TNI Polri bersama komunitas sosial.
“Selain di sini, aksi Tajil ini juga berlangsung di tiap kecamatan yang diikuti oleh personil TNI polri bersama Pegiat sosial dan berbagai macam komunitas,” ungkap Dandim.
Sementara Kapolres Sukoharjo, AKBP Sigit menyambut baik kegiatan Takjil On The Road ini. Menurut Kapolres kegiatan ini selain berbagi juga menjadi sarana mendekatkan diri dengan masyarakat karena banyak pihak yang terlibat selain personil TNI/Polri juga terdapat berbagai komunitas masyarakat seperti pegiat media sosial dan pegiat sosial lainnya.
“ Tidak hanya sekedar berbagi, tapi kami disini membaur dengan semua kalangan dan komunitas, mulai dari komunitas pegiat sosial hingga pegiat media sosial, kami menyatu bersama sama berbagi dengan warga dan pemudik yang melintas di Solobaru, “ kata Kapolres. (fen)