Hendi Apresiasi Kegiatan Vaksinasi Massal Oleh DPD LDII Kota Semarang

Walikota Semarang Tinjau Vaksin LDII

Mercusuar.co, Semarang – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengapresiasi kegiatan vaksinasi massal yang diselenggarakan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Semarang.

“Kami mengapresiasi kegiatan vaksinasi booster yang digelar DPD LDII Kota Semarang. Ini merupakan upaya mengatasi pandemi Covid-19,” kata Hendi sapaan akrab Wali Kota Semarang saat mengunjungi kegiatan tersebut.

Perlu diketahui, DPD LDII Kota Semarang menggelar kegiatan vaksinasi massal untuk umum di Kompleks Masjid Al Wali Jalan Ketileng Raya Nomor 21, Senin (28/2). 

Kegiatan vaksinasi ini bekerjasama dengan sejumlah pihak antara lain IPDN-Kemendagri, TNI-AL, Relawan Covid-19, dan Dinas Kesehatan Kota Semarang. 

Ketua DPD LDII Kota Semarang, Suhindoyo mengatakan, acara tersebut merupakan upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi booster.

Selain booster, vaksinasi massal ini juga melayani vaksinasi dosis pertama dan dosis kedua. 

“Jadi, masyarakat yang belum vaksin bisa ikut,” ujarnya, dalam keterangan tertulis. 

Dia menyebutkan, target dalam vaksinasi massal yang digelar DPD LDII Kota Semarang sebanyak 3.000 sasaran baik dosis pertama, kedua, maupun booster.

Namun, data pendaftar yang masuk mayoritas mengikuti booster. 

Ketua panitia kegiatan, Yenuarso menambahkan, kegiatan vasksinasi ini merupakan salah satu program prioritas dari LDII Kota Semarang.

Tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kota Semarang, TNI AL, dan IPDN. Sementara petugas IT, dan skrining disiapkan pihak DPD LDII Kota Semarang. 

“Jadi, kegiatan kali ini memang kami persiapkan dengan matang untuk mendukung program percepatan vaksinasi booster di Kota Semarang,” tambahnya.(dj)

Pos terkait