Mercusuar.co, Kebumen– Kebutuhan konten budaya sudah menjadi isu bersama dalam mewujudkan negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Negara kuat jika masyarakatnya memelihara budaya sebagai salah satu kekuatan dalam menggerakkan pembangunan. Hal ini menjadi salah satu komitmen bersama antara portal media ternama di Jateng, Mercusuar Network dengan stasiun radio swasta Wahyu FM Kebumen.
Manajer radio Wahyu FM Kebumen Henri Faisal Arfadia menyampaikan kegembiraannya berkolaborasi dengan Mercusuar Network utamanya dalam memperkuat isu-isu kebudayaan. Menurutnya kolaborasi kedua perusahaan ini diharapkan mewarnai isu-isu seni budaya dalam arti yang lebih luas.
Program Manager Mercusuar Network Nanang Kurnianto menjelaskan dalam bulan Mei ini ditargetkan sebanyak 35 radio yang tersebar diberbagai kabupaten/kota se Jawa Tengah. Disampaikan bahwa kerjasama dengan radio adalah pilihan kolaborasi di era disrupsi media seperti yang terjadi di era sekarang ini.
“Kami akan bekerjasama dengan banyak radio. Kali ini Wahyu FM Kebumen menambah energi bagi kami untuk turut memelihara konten budaya yang hari ini mulai menurun,” katanya.
Dalam dokumen kesepakatan bersama, kedua belah menjalankan pengembangan SDM, distribusi informasi, podcast dan pemberdayaan isu-isu UMKM yang membantu pemerintah Kabupaten Kebumen sebagai kota industri dan jasa.
Wahyu FM Kebumen menjadi salah satu radio swasta di Indonesia yang sampai hari ini masih konsisten menyiarkan konten budaya dan seni. (mag)