Ringankan Beban Masyarakat, FKPPI Wonosobo Bagikan Baksos

IMG 20230407 WA0068

Mercusuar.co, Wonosobo – Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) PC 1107 Kabupaten Wonosobo menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dalam bulan Ramadan 1444 H.

Kegiatan baksos Ramadan, merupakan kegiatan rutin FKPPI PC 1107 Wonosobo setiap bulan Ramadan. Dimana sumber dana berasal dari para donatur dan iuran anggota FKPPI Wonosobo.

Bacaan Lainnya

Ketua FKPPI Wonosobo, Agus Purnomo menyampaikan, sangat senang sekali kegiatan baksos Ramadan kali ini ada peningkatan – peningkatan dibanding Ramadan tahun yang lalu, karena tahun ini baksosnya tidak hanya pembagian takjil, tapi ada pembagian sembako dan pakaian pantas pakai.

“Alhamdulillah kegiatan baksos Ramadan kali ini ada peningkatan dibanding tahun lalu. Tahun ini selain bagi-bagi takjil, juga dibagikan sembako dan pakaian pantas pakai,” ujar Agus Purnomo, Jumat (7/4/2023).

“Harapannya meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, dalam rangka bulan Ramadan serta persiapan lebaran hari raya Idul Fitri 1444 H,” tambahnya.

Sementara itu, Pasiter Kodim 0707 Kapten Inf Iwan Nafarin, menyampaikan terimakasih kepada FKPPI Wonosobo yang telah berpartisipasi membantu masyarakat yang kurang mampu dalam rangka menyambut bulan Ramadan dan Idul Fitri 1444 H.

“Terimakasih kepada FKPPI Wonosobo, dalam rangka pembagian berupa sembako, pakaian pantas pakai, tas sekolah, sepatu, sandal dan peci,” katanya.

Tahun ini kegiatan baksos dilakukan di depan kantor koperasi Kodim 0707 Wonosobo, tepi jalan lor Kodim.

Baksos diberikan kepada masyarakat kurang mampu dan orang-orang yang kebetulan lewat di jalan Tentara Pelajar serta masyarakat sekitar kantor Kodim 0707 Wonosobo.

Salah seorang penerima baksos ibu Supri menyampaikan, senang sekali menerima bantuan tersebut, “sangat membantu kebutuhan menjelang lebaran”.

IMG 20230407 WA0069

Pos terkait